PENERAPAN MODEL KIRKPATRICK SEBAGAI EVALUASI PROGRAM PELATIHAN PENINGKATAN KOMPETENSI KARYAWAN DI SMAT KRIDA NUSANTARA
No Thumbnail Available
Date
2024
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Magister Manajemen Sekolah Pasca Sarjana Universitas Widyatama
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Penerapan Model
Kirkpatrick Sebagai Evaluasi Program Pelatihan Peningkatan Kompetensi
Karyawan Asrama di SMAT Krida Nusantara. Penelitian ini termasuk penelitian
kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi dan
wawancara. Adapun analisis dalam penelitian ini dilakukan dengan cara reduksi
data, display data, dan penarikan kesimpulan serta analisis SWOT. Hasil dari
penelitian ini adalah Penerapan Model Kirkpatrick dalam evaluasi program
pelatihan Peningkatan Kompetensi Karyawan di SMAT Krida Nusantara
menunjukkan hasil yang baik serta membuktikan efektivitasnya hingga tingkat
perilaku dan hasil. Hasil ini memberikan dukungan kuat terhadap investasi dalam
pengembangan karyawan, menegaskan bahwa pelatihan bukan hanya sebagai suatu
kewajiban, tetapi juga sebagai investasi yang berdampak langsung pada
keseluruhan kinerja organisasi.