ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN LPG 3KG (STUDI KASUS DI PT GRAFFI FERDIANI GERRITS ENERGI)

dc.contributor.authorBarokah, Maria
dc.date.accessioned2014-10-10T04:19:36Z
dc.date.accessioned2019-10-22T09:45:14Z
dc.date.available2014-10-10T04:19:36Z
dc.date.available2019-10-22T09:45:14Z
dc.date.issued2012
dc.description.abstractProgram konversi minyak tanah ke LPG 3 kg bukan sekedar program untuk penghematan saja tetapi juga untuk merubah perilaku konsumen yang tadinya menggunakan minyak tanah untuk memasak sekarang menggunakan LPG 3 kg sebagai pengganti dari minyak tanah. Akan tetapi pada saat ini masih ada pro kontra dari masyarakat terhadap LPG seperti yang terjadi pada PT Graffi Ferdiani Gerrits Energi (PT GFGE) yang merupakan salah satu agen resmi LPG 3 Kg Pertamina untuk wilayah Tangerang Selatan dimana masalah perusahaan saat ini adalah berkurangnya minat beli LPG khususnya LPG 3 Kg yang timbul dari perubahan sikap konsumen mengenai LPG. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang paling dominan mempengaruhi perilaku konsumen dalam keputusan pembelian LPG 3 kg dan untuk mengidentifikasi seberapa besar pengaruh perilaku konsumen dalam keputusan pembelian LPG 3 kg. Adapun metode yang digunakan adalah Analisis Faktor dan Regresi Linier Berganda. Analisis Faktor digunakan untuk menemukan hubungan antara variabel-variabel yang saling bebas satu dengan lainnya, sehingga dapat diringkas menjadi beberapa kumpulan faktor yang lebih sedikit dari jumlah variabel awal. Regresi Linier Berganda digunakan untuk mengetahui variabel mana yang paling dominan mempengaruhi variabel dependen. Berdasarkan hasil pengolahan data dengan menggunakan Analisis Faktor diperoleh 4 faktor yang terbentuk adalah faktor budaya dengan nilai loading sebesar 3.552, faktor sosial nilai loading sebesar 2.401, faktor pribadi nilai loading sebesar 2.61 faktor psikologis nilai loading sebesar 1.9. Artinya faktor budaya merupakan faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan pembelian LPG 3 kg pada konsumen PT GFGE. Sedangkan berdasarkan hasil pengolahan data dengan menggunakan Regresi Linier Berganda dapat diperoleh persamaan: Y = 7.698 + 0.201X1 + 0.176X2 + 0.277X3 + 0.241X4, dari persamaan tersebut dapat diartikan bahwa untuk setiap satu satuan skor minat pembelian LPG 3 kg akan dipengaruhi oleh X1 (Faktor Budaya) sebesar 0.201, X2 (Faktor Sosial) sebesar 0.176, X3 (Faktor Pribadi) sebesar 0.277, dan X4 (Faktor Psikologis) sebesar 0.241. Maka dapat disimpulkan bahwa faktor pribadi lebih mempunyai pengaruh besar terhadap keputusan pembelian LPG 3 kg, karena memiliki nilai paling tinggi. Dari hasil perhitungan koefisien determinasi yaitu sebesar 37% dan sisanya sebesar 63% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini. Kemudian dilakukan pengujian hipotesis dari perhitungan ternyata diperoleh nilai t hitung ≥ t tabel (7.492 ≥ 1.289) yang berarti terdapat hubungan positif antara perilaku konsumen dengan keputusan pembelian maka hipotesis yang diajukan bahwa perilaku konsumen berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian LPG 3 Kg dapat diterima.en_US
dc.identifier.urihttp://repository.widyatama.ac.id/handle/123456789/3764
dc.language.isootheren_US
dc.publisherUniversitas Widyatamaen_US
dc.subjectPerilaku Konsumenen_US
dc.subjectKeputusan Pembelianen_US
dc.subjectAnalisis Faktoren_US
dc.subjectAnalisis Regresi Linier Bergandaen_US
dc.subjectConsumer Behavioren_US
dc.subjectPurchasing Decisionsen_US
dc.subjectAnalysis of Factorsen_US
dc.subjectMultiple Linear Regression Analysisen_US
dc.titleANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN LPG 3KG (STUDI KASUS DI PT GRAFFI FERDIANI GERRITS ENERGI)en_US
dc.typeThesisen_US
Files
Original bundle
Now showing 1 - 5 of 12
Loading...
Thumbnail Image
Name:
Cover.pdf
Size:
12.05 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
Loading...
Thumbnail Image
Name:
Lembar Pengesahan.pdf
Size:
22.54 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
Loading...
Thumbnail Image
Name:
Abstrak.pdf
Size:
37.49 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
Loading...
Thumbnail Image
Name:
Kata Pengantar.pdf
Size:
31.25 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
Loading...
Thumbnail Image
Name:
Daftar Isi.pdf
Size:
33.42 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
Description:
License bundle
Now showing 1 - 1 of 1
Loading...
Thumbnail Image
Name:
license.txt
Size:
1.71 KB
Format:
Plain Text
Description: