Industrial Engineering - Bachelor
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Industrial Engineering - Bachelor by Subject "30 Items Rating of Scale"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
- ItemEVALUASI TINGKAT KELELAHAN PEKERJA MENGGUNAKAN METODE 30 ITEMS RATING OF SCALE DAN BOURDON WIERSMA(Universitas Widyatama, 2018) Fauzi, Rizki ImamPermasalahan yang terjadi yaitu seringnya terjadi kesalahan pada pekerja seperti klerek kasir yaitu terjadinya perbedaan jumlah nominal hasil penjualan pada mesin kasir dan perhitungan manual. Barang rusak merupakan masalah yang terjadi karena faktor kurangnya pengetahuan dari para pekerja, terjadi penumpukan barang yang dilakukan oleh pekerja membuat barang-barang sering mengalami kerusakan. Penyimpanan barang di gudang tidak tertata dengan baik menimbulkan masalah karena barang tidak disimpan berdasarkan kriteria dari produk itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat kelelahan pekerja. Penelitian ini merupakan penelitian survei yaitu suatu penelitian yang dilakukan melalui pengambilan data. Data penelitian diperoleh dari hasil observasi dan kuesioner. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan metode 30 Items Rating of Scale dan metode Bourdon Wiersma. Hasil penelitian menggunakan metode 30 items rating of scale yang perlu diadakan perbaikan yaitu karyawan „C‟, „D‟, „E‟, „F‟ dan „G‟. Sedangkan, hasil pengukuran memakai metode Bourdon Wiersma yang paling baik yaitu pekerja „F‟ dan „G‟, sedangkan untuk pekerja „A‟, „B‟, „C‟, „D‟, „E‟ perlu dilakukan perbaikan. Perbandingan dengan kedua metode tersebut adalah pengukuran kelelahan kerja dengan menggunakan 30 Item Rating of Scale karyawan hanya kelelahan dengan kategori sedang berarti memungkinkan untuk dilakukannya perbaikan tetapi tidak terlalu parah, sedangkan dengan menggunakan metode Bourdon Wiersma karyawan terlihat kelelahan setelah bekerja dengan kategori K (kurang).