Management - Vocational
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Management - Vocational by Author "Abidin, Rekha Andaresta"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
- ItemTINJAUAN PELAKSANAAN INOVASI PRODUK PADA USAHA SOTO IBU TITA CIPANAS CIANJUR(Universitas Widyatama, 2018) Abidin, Rekha AndarestaPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan inovasi produk pada usaha warung soto ibu tita cipanas cianjur. Inovasi yang dilakukan warung soto ibu tita berupa tambahan varian soto dengan sajian yang berbeda. Dalam melaksanakan inovasinya, manajemen perlu melakukan koordinasi dari atasan sampai karyawan. Laporan Tugas Akhir ini disusun dengan menggunakan metode deskriptif. Tujuan dari metode deskiptif adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistemastis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki. Dari hasil penelitian, Pelaksanaan inovasi produk pada warung soto ibu tita dilakukan dengan cara menambah varian soto yaitu soto lamongan dan betawi dengan sajian yang berbeda pada umumnya. Hambatan-hambatan yang dihadapi antara lain resep belum di temukan bahkan blm ada yang menguasai dalam pembuatannya, kurangnya sajian yang menarik pada soto yang sudah ada, dan kurangnya tenaga kerja di warung soto ibu tita. Solusi untuk menghadapi hambatan tersebut dengan melakukan pembelajaran dari sumber-sumber yang menguasai inovasi tersebut, harus mencari bahan baku yang ada dengan inovasi yang berbeda dan Mencoba penyajian baru dengan menggunakan tempat selain mangkok pada umumnya yaitu menggunakan batok kelapa dan pangsit goreng.