ANALISIS PENETAPAN STRATEGI LOKASI USAHA UNTUK MENENTUKAN CABANG PADA KEDAI MIE MERAPI

No Thumbnail Available
Date
2014
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Penentuan lokasi sangat penting dalam lokasi usaha dikarenakan penetapan lokasi yang baik akan memberikan keuntungan yang optimal pada perusahaan tersebut. Hal ini terjadi pada Mie Merapi dimana mie merapi ingin membuka cabang di suatu lokasi tetapi dikarenakan keterbasan dana maka pihak manajer ingin melakukan analisis lokasi dari alternatif-alternatif yang dipilih oleh manajer sebagai tempat untuk mendirikan cabang Mie Merapi. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan lokasi mana yang terbaik sehingga Mie Merapi dapat membuka cabang dengan tepat pada lokasi yang telah dipilih.Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis deksriptif.Penelitian deskriptif bertujuan untuk memperoleh hasil penelusuran dan kajian mengenai penetapan strategi lokasi. Sampel sebanyak 150 mahasiswa dari seluruh lokasi (Lokasi Dipatiukur, Ciumbuleuit, Surya Sumantri). Sementara itu, pengumpulan data dengan cara wawancara, kuesioner, dan observasi langsung untuk mendapatkan data primer. Hasil penelitian menunjukan bahwa lokasi Dipatiukur merupakan lokasi yang terbaik untuk dijadikan cabang oleh Mie Merapi, hal ini dikarenakan ditinjau melalui indikator-indikator lokasi yang ada, minat beli konsumen, potensi konsumen pada daerah tersebut dan juga break event point. Penguatan citra Mie Merapi melalui bauran promosi yang tepat dapat meningkatkan minat konsumen untuk datang dan mencoba Mie Merapi di lokasi Dipati Ukur serta kerja sama dengan parkir setempat serta penyediaan jasa valet parking dapat meningkatkan kenyamanan parkir konsumen yang menggunakan kendaraan roda empat Penelitian lebih lanjut dapat menggunakan Metode Pusat Gravitasi dan Model Transportasi.
Description
Keywords
Strategi Lokasi, Kedai, Café, Strategic Location, Shops, Cafes
Citation