KUALITAS PRODUK DAN HARGA MEMPENGARUHI KEPUASAN PELANGGAN TAHU BUNGKENG SUMEDANG

Loading...
Thumbnail Image
Date
2020
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Manajemen S1 Fakultas Ekonomi - Bisnis Universitas Widyatama
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas produk, harga dan kepuasan pelanggan pada Tahu Bungkeng Sumedang serta untuk mengetahui seberapa besar pengaruh antara kualitas produk, harga dan kepuasan pelanggan pada Tahu Bungkeng Sumedang Kualitas produk yang diberikan oleh Tahu Bungkeng Sumedang dirasa kurang berkualitas sehingga masih terdapat beberapa pelanggan yang merasa tidak puas dengan produk yang diberikan terutama dalam hal kurangnya ketelitian karyawan dalam memotong ukuran Tahu yang kurang rapih kotak mengakibatkan saat proses penggorangan bentuk tahu tidak mekar besar berisi. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif-verifikatif. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu pelanggan yang membeli produk Tahu Bungkeng Sumedang. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan regresi linear berganda, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi dan pengujian hipotesis. Berdasakan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara kualitas produk terhadap kepuasan pelanggan Tahu Bungkeng Sumedang serta terdapat pengaruh antara harga terhadap kepuasan pelanggan Tahu Bungkeng Sumedang. Serta terdapat pengaruh secara bersama-sama antara kualitas produk dan harga terhadap kepuasan pelanggan Tahu Bungkeng Sumedang.
Description
Keywords
Kualitas Produk, Harga, Kepuasan Pelanggan, Product Quality, Price, Customer Satisfaction
Citation