PERANCANGAN E-COMMERCE BAGI HOME INDUSTRI CATERING

No Thumbnail Available
Date
2018
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Susi catering merupakan salah satu home industri yang bergerak dalam bidang pemesanan makanan seja tahun 2014, produk yang dijual diantaranya : Nasi Kotak, Tumpeng dan Siap Santap. Dalam proses bisnis yang sudah berjalan pemesanan produk masih dilakukan secara konvensional yaitu pelanggan datang langsung ke rumah pemilik atau melalui telepon, sehingga kurang menarik minat pelanggan untuk membeli produk karena terkendala oleh waktu dan jarak. Terdapat keterbatasan dalam penyebaran informasi dimana pelanggan masih seputaran tetangga atau saudara saja padahal pemilik ingin mengembangkan usaha agar dikenal oleh masyarakat luas terutama di wilayah Bandung dan sekitarnya. Susi Catering dalam proses mengelola pemesanan nya membuat batasan maksimal pemesanan per hari. Hal tersebut membuat pelanggan merasa kurang mengetahui informasi mengenai tanggal pemesanan yang masih kosong. Dalam pembuatan laporan transaksi juga pemilik masih menggunakan metode manual dengan cara mencatat semua transaksi pemesanan di buku catatan. Oleh karena itu diperlukan aplikasi website berbasis e-commerce dimana aplikasi ini dapat mempermudah pelanggan dalam memperoleh informasi seputar produk yang dijual dan melakukan pemesanan kapan saja dan dimana saja tanpa perlu datang langsung ke rumah pemilik. Selain itu, diharapkan aplikasi website Susi Catering dapat membantu pemilik dalam manajemen laporan dan pemesanan serta membantu dalam hal promosi. Aplikasi website Susi Catering ini menggunakan Rational Unified Process (RUP) sebagai metode pengembangan sistem untuk membangun aplikasi. Perancangan sistem aplikasi website ini menggunakan alat bantu diagram UML (Unified Modeling Language) berupa Use case Diagram, Sequence Diagram, Activity Diagram dan Class Diagram. Untuk pengujian sistem pada aplikasi website Susi Catering menggunakan metode pengujian Blacbox.
Description
Keywords
Katering, Home Industri, Website, RUP, Catering
Citation