ANALISA LAPORAN KEUANGAN ATAS ANGGARAN DAN RELAISASI PADA DINAS PERTANIAN TANAMAN PANGAN DAN HOLTIKULTURA PROVINSI JAWA BARAT TAHUN 2014-2016

Loading...
Thumbnail Image
Date
2018
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Manajemen D3 Universitas Widyatama
Abstract
Pengelolaan keuangan daerah memiliki masalah antara lain, masih lemahnya kemampuan daerah dalam merealisasikan pendapatan daerah yang ada sesuai dengan anngaran yang disediakan. Sehingga menimbulkan pengaruh dalam kemampuan dalam membiayai anggaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat Efektivitas atas Pendapatan Asli Daerah dan untuk mengetahui Tingkat Efisiensi atas Anggaran dan Realisasi Belanja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif yakni memberikan gambaran secara sistematis, factual dan akurat dengan fakta serta hubungan antar fenomena yang diselidiki dari suatu masalah yang ingin dipecahkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Tingkat Efektivitas atas Pendapatan Asli Daerah secara umum dikatakan cukup baik. Hal ini didasarkan (a) Varians Pendapatan Asli daerah memiliki selisih yang tidak terlalu besar tiap tahunnya, (b) Pertumbuhan Pendapatan Asli Daerah secara keseluruhan berada pada kriteria negatif. (2) Tingkat Efisiensi atas Anggaran dan Realisasi Belanja secara keseluruhan dikatakan cukup baik. Hal ini ditunjukkan (a) Varians Belanja secara keseluruhan sangat positif, (b) Pertumbuhan Belanja mengalami kenaikan tiap tahunnya (c) Efisiensi Belanja daerah berada pada kriteria Efisien.
Description
Keywords
Efektivitas, Efisiensi, Pendapatan, Belanja, Effectiveness, Efficiency, Income, Shopping
Citation