ANALISA PERFORMA GIGABIT PASSIVE OPTICAL NETWORK (GPON) PADA DATA RATES YANG BERBEDA-BEDA

No Thumbnail Available
Date
2017
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Perkembangan zaman yang semakin maju membuat banyak hal juga harus ikut berubah untuk mengimbanginya. Termasuk dalam bidang Teknologi dan Informasi, yang selalu mengikuti arus perkembangan zaman. Hampir disegala aspek kehidupan saat ini membutuhkan perangkat-perangkat elektronik untuk mendukung segala kebutuhan manusia. Mulai dari perangkat komunikasi seperti smartphone hingga perangkat seperti televisi saat ini sudah menggunakan jaringan internet. Salah satu arsitektur jaringan internet yang dipakai saat ini adalah Gigabit Passive Optical Network (GPON). Dalam Laporan Tugas Akhir ini akan membuat dan menganalisis arsitektur GPON yang menggunakan media transmisi fiber optik dalam bentuk simulasi. Beberapa skenario berdasarkan standarisasi ITU-T akan digunakan untuk menganalisis performa GPON, sehingga akan didapat hasil yang menentukan kualitas GPON dalam simulasi tersebut. Terdapat 3 indikator pengujian untuk mengukur kualitas dari model GPON yang akan dilakukan, yaitu pengujian Link Power Budget, Bit Error Rate, dan Optical Signal-to-Noise Ratio.
Description
Keywords
GPON, Fiber Optic, Simulation, Link Power Budget, Bit Error Rate, Optical Signal-to-Noise Ratio, Optik, Simulasi
Citation