PERANCANGAN SISTEM APLIKASI MEDIA INFORMASI LOWONGAN PEKERJAAN BERBASIS WEB (STUDI KASUS : UNIVERSITAS WIDYATAMA BANDUNG)

No Thumbnail Available
Date
2012-10-06
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Digital Information & Systems Conference 2012, Computer Engineering Dept. Faculty of Engineering UK Maranatha
Abstract
Dengan semakin banyaknya lulusan/alumni Universitas Widyatama dan meningkatnya jalinan hubungan kerjasama dengan perusahaan / penyedia lowongan kerja maka diperlukan sistem yang dapat mempermudah dalam mengelola informasi lowongan kerja. Selama ini belum ada fasilitas yang secara efektif memudahkan antara pihak kampus khususnya Universitas Widyatama dengan penyedia lowongan kerja. Saat ini, informasi lowongan kerja dari penyedia lowongan kerja dilakukan melalui fasilitas email, fax dan surat. Informasi kepada alumni dilakukan melalui papan pengumuman dan facebook, sehingga sering menyebabkan informasi terlambat di sampaikan kepada para alumni. Kondisi ini sangat merugikan baik bagi penyedia lowongan kerja yang sedang mencari sumber daya manusia yang berkualitas, maupun bagi para alumni yang sedang mencari pekerjaan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang suatu aplikasi media informasi lowongan pekerjaan berbasis web di Universitas Widyatama Bandung sebagai alat bantu yang dapat mempermudah pihak Universitas Widyatama (bagian marketing), penyedia lowongan kerja serta alumni dalam mengelola informasi berkaitan dengan lowongan pekerjaan. Aplikasi dibuat menggunakan pendekatan berorientasi objek, menggunakan metodologi Waterfall, PHP sebagai bahasa pemrograman dan MySQL sebagai pengolah databasenya. Aplikasi dirancang untuk tiga macam pengguna yaitu bagian marketing (admin), penyedia lowongan kerja (user) dan pencari kerja (user) . Bagi admin, aplikasi ini dapat memudahkannya melakukan pemeliharaan informasi. Bagi user, aplikasi ini dapat memudahkan dalam pemberian informasi lowongan kerja dan mengaksesnya.
Description
Keywords
PHP, MySQL, Web
Citation