PERAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIORS (OCB) DALAM MEMEDIASI HUBUNGAN ANTARA PRAKTIK MSDM DAN TURNOVER INTENTION (STUDI PADA PEGAWAI UMKM KREATIF DI BANDUNG-JAWA BARAT)
Loading...
Date
2022
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Magister Manajemen, Universitas Widyatama
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk peran Organizational Citizenship Behaviors dalam
memediasi hubungan antara praktik MSDM dan turnover intention. Dengan
menggunakan simple random sampling, kuesioner didistribusikan terhadap
pegawai UMKM kreatif di Bandung-Jawa Barat. Metode analisis data yang
digunakan adalah metode deskriptif verifikatif dengan analisis jalur. Pengolahan
data dilakukan dengan menggunakan software SPSS versi 20 for windows. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa kompensasi dan rekrutmen dan seleksi
berpengaruh signifikan positif terhadap OCB tetapi berpengaruh signifikan negatif
terhadap turnover intention Sedangkan pelatihan dan pengembangan tidak
memiliki pengaruh terhadap OCB maupun turnover intention. OCB mampu
memediasi pengaruh kompensasi dan rekrutmen dan seleksi terhadap turnover
intention. Implikasi manajerial yang bisa dilakukan adalah dengan peningkatan
tingkat kompensasi dan membuat program rekrutmen dan seleksi yang lebih tepat
untuk tujuan meningkatkan OCB dan menekan turnover intention.
Description
Keywords
Praktik MSDM, kompensasi, pelatihan dan pengembangan, rekrutmen dan seleksi, OCB, turnover intention, HRM practice, compensation, training and development, recruitment and selection