PENGARUH UKURAN DEWAN KOMISARIS DAN KOMITE AUDIT TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2009-2013
No Thumbnail Available
Date
2015
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Salah satu tujuan perusahaan didirikan adalah untuk meningkatkan nilai perusahaan. Setiap perusahaan tentunya menginginkan nilai perusahaan yang tinggi sebab hal tersebut juga secara tidak langsung menunjukkan kemakmuran pemegang saham juga tinggi. Agen atau manajemen lebih mementingkan kepentingan pribadinya dan tidak sesuai dengan tujuan perusahaan yaitu mensejahterakan pemilik dan meningkatkan nilai perusahaan. Perlakuan manajer ini akan meningkatkan biaya perusahaan dan tentunya akan mempengaruhi nilai perusahaan. Untuk mengatasi masalah ketidakselarasan antara principal dan agent perlu dilakukan pengelolaan perusahaan yang baik. Good Corporate Governance adalah salah satu cara untuk mengendalikan tindakan oportunistik yang dilakukan manajemen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran dewan komisaris dan komite audit terhadap nilai perusahaan baik secara parsial maupun simultan. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2009-2013 sebesar 40 perusahaan sedangkan sampel penelitian sebesar 22 perusahaan. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Analisis data yang digunakan adalah uji korelasi, uji asumsi klasik, uji koefisien determinasi, dan analisis regresi berganda. Untuk pengujian hipotesis menggunakan uji t untuk pengaruh secara parsial dan uji F untuk pengaruh secara simultan. Pengolahan data menggunakan SPSS 21. Hasil penelitian ini adalah ukuran dewan komisaris tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan komite audit tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Secara simultan, ukuran dewan komisaris dan komite audit tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
Description
Keywords
Ukuran Dewan Komisaris, Komite Audit, Nilai Perusahaan, Size of the Board of Commissioners, Audit Committee, Firm Value