TINJAUAN ATAS PENGELOLAAN PIUTANG USAHA PADA PERUSAHAAN SEWA MOBIL (TRAC ASTRA)
No Thumbnail Available
Date
2012
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Trac Astra merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang sewa
(leasing) dengan memiliki nilai piutang yang tinggi. Dimana piutang usaha juga
merupakan salah satu sumber pembiayaan bagi perusahaan karena mempengaruhi
kelangsungan hidup perusahaan. Dimana pengelolaan piutang usaha pada Trac
Astra telah berjalan dengan baik, hanya saja belum sepenuhnya sesuai dengan
standar akuntansi yang telah dikonvergensi ke IFRS yaitu perusahaan belum
melakukan proses impairment atas piutang tersebut. Selain itu ada beberapa
masalah yang dihadapi perusahaan dalam mengelola piutang usaha tersebut,
dimana masalah-masalah ini dapat menjadi kendala dan dapat menimbulkan
kerugian bagi perusahaan. Akan tetapi sejauh ini perusahaan dapat menentukan
solusi untuk setiap masalah yang dihadapi, sehingga akibat dari masalah-masalah
tersebut tidak menyebabkan kerugian yang signifikan bagi perusahaan
Dalam penyusunan laporan Tugas Akhir ini, penulis melakukan kerja
praktek di bagian administrasi Trac Astra yang berlokasi di Jl. Soekarno Hatta No.
811 Gede Bage Bandung 40294. Untuk memaparkan dan menjelaskan atas
masalah-masalah yang ada secara lebih jelas penulis menggunakan metode
deskriptif, dimana teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi,
wawancara, dan studi kepustakaan.
Description
Keywords
Piutang Usaha, Rental Mobil, Accounts Receivable, Rental Cars