Management - Bachelor
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Management - Bachelor by Subject "Atribut Destinasi"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
- ItemPENINGKATAN INTENSI WISATAWAN UNTUK MELAKUKAN KUNJUNGAN KEMBALI PADA KEBUN BINATANG KOTA BANDUNG MELALUI ATRIBUT DESTINASI DAN KUALITAS PENGALAMAN(Program Studi Manajemen S1 Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 2021) Gifachriansyach, Muhammad Delvinanda; Fajar, Reza Putra; Puput; Maulana, FauziUpaya mempertahankan tingkat kunjungan wisatawan sedang mengalami tantangan yang berat sebagai dampaik merebaknya wabah Covid19. Kebun Binatang Kota Bandung sebagai salah satu destinasi wisata populer di Kota Bandung pun mengalami dampak yang sama. Keingingan wisatawan untuk melakukan kunjungan berulang dipengaruhi oleh atribut destinasi dan kualitas pengalaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh atribut destinasi dan kualitas pengalaman terhadap minat wisatawan untuk berkunjung kembali pada kebun binatang Kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode verifikatif dengan teknik survey kepada populasi yaitu wisatawan yang pernah melakukan kunjungan ke kebun binatang Kota Bandung yang diwaliki oleh 100 responden. Metode analisis yang digunakan adalah korelasi Rank Spearman, Koefisien Determinasi, dan Uji T dengan analisis data pada taraf signifikansi 5%. Program yang digunakan dalam menganalisis data adalah IBM SPSS Statistics ver. 25.0. Hasil penelitian menunjukan bahwa atribut destinasi dan kualitas pengalaman berpengaruh positif terhadap minat wisatawan untuk melakukan kunjungan kembali pada Kebun Binatang Kota Bandung sebesar 65% dan 68%. Penelitian merekomendasikan untuk melakukan penataan dalam aspek kebersihan di Kawasan wisata serta menambah bentuk-bentuk atraksi wisata sehingga mampu memberikan pengalaman yang berkesan pada pengunjung.