PENGARUH MODERNISASI SISTEM ADMINISTRASI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK PADA KANTOR PELAYANAN PAJAK PRATAMA MAJALAYA BANDUNG

Loading...
Thumbnail Image
Date
2018
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Akuntansi S1 Universitas Widyatama
Abstract
Modernisasi sistem adminstrasi perpajakan sudah lama diterapkan oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP), penerapan modernisasi tersebut bertujuan agar para wajib pajak lebih mudah dalam melakukan administrasi perpajakannya. Dan dengan diterapkannya modernisasi ini diharapkan agar meningkatkan kepatuhan wajib pajak. Karena menurut fenomena yang terjadi masih banyaknya wajib pajak yang belum melakukan kewajiban perpajakannya. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak” tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh modernisasi struktur organisasi, modernisasi prosedur organisasi, modernisasi strategi organisasi dan modernisasi budaya organisasi terhadap kepatuhan wajib pajak di KPP Pratama Majalaya Bandung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan bentuk penelitian survei. Sampel dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Majalaya Bandung sebanyak 101 responden dengan menggunakan teknik sampling yaitu non probability sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan analisis data melalui uji validitas, uji reliabilitas, uji korelasi pearson, uji asumsi klasik diantaranya uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedasitas serta analisis regresi linear berganda, koefesien determinasi dan uji t (secara parsial). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa modernisasi struktur organisasi berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, modernisasi prosedur organisasi tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, modernisasi strategi organisasi berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak dan modernisasi budaya organisasi berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak.
Description
Keywords
Kepatuhan Wajib Pajak, Modernisasi Budaya Organisasi, Modernisasi Prosedur Organisasi, Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Modernisasi Strategi Organisasi, Modernisasi Struktur Organisasi, Modernization Of Organizational Culture, Modernization Of Organizational Procedures, Modernization Of Organizational Strategies, Modernization of Organizational Structure, Modernization of Tax Administration System, Taxpayer Compliance
Citation