PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN, KOMPETENSI KOMITE AUDIT DAN PENGUNGKAPAN SUKARELA TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Survey pada Perusahaan Property, Real Estate, dan Building Construction yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2010-2014)

No Thumbnail Available
Date
2016
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Sekolah Pasca Sarjana Magister Akuntansi Universitas Widyatama
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh struktur kepemilikan, komptenesi komite audit, dan pengungkapan sukarela terhadap nilai perusahaan baik secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan laporan tahunan 30 perusahaan property, real estate, dan building construction yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2010 sampai dengan 2014 dengan total 150 sampel. Penelitian ini menggunakan metode studi eksplanatori pada perusahaan property, real estate, dan building construction yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan data sekunder yaitu laporan tahunan perusahaan property, real estate, dan building construction periode tahun 2010-2014. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dan hipotesis diuji dengan uji t dan uji F dengan tingkat signifikansi senilai 5% dengan menggunakan program Eviews 8.0. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa struktur kepemilikan berpengaruh positif tehadap nilai perusahaan, kompetensi komite audit tidak berpengaruh positif tehadap nilai perusahaan, dan pengungkapan sukarela tidak berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Sedangkan hasil pengujian secara simultan menunjukkan bahwa struktur kepemilikan, kompetensi komite audit, dan pengungkapan sukarela berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan property, real estate, dan building construction yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2010-2014.
Description
Keywords
Citation
Collections