ANALISIS KREATIFITAS DAN INOVASI ANGGOTA HIMPUNAN PENGUSAHA MUDA INDONESIA PERGURUAN TINGGI DI KOTA BANDUNG

No Thumbnail Available
Date
2011-09-15
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Seminar Nasional Kewirausahaan dan Inovasi Bisnis 1 Untar
Abstract
Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) berperan dalam membina mahasiswa yang telah memiliki bisnis. Namun demikian, sebagian besar bisnis anggota HIPMI adalah PT yang bergerak di bidang kuliner yang usahanya belum terlalu besar dan belum berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kreatifitas dan inovasi mahasiswa yang memliki usaha dan tergabung dalam HIPMI perguruan Tinggi di Kota Bandung. Objek penelitian ini adalah pengurus Hipmi Bandung dan mahasiswa yang merupakan anggota HIPMI Perguruan Tinggi di Kota Bandung. Metode penelitian ini adalah deskriptif analitis. Berdasarkan temuan dan analisis, didapatkan bahwa HIPMI BPC Bandung memiliki komitmen yang tinggi untuk mengembangkan kewirausahaan mahasiswa sejalan dengan program pemerintah dengan membentuk HIPMI Perguruan Tinggi. Program-program HIPMI PT diarahkan untuk mengembangkan kreativitas dan inovasi mahasiswa selain pengembangan usaha mereka. Kreativitas mahasiswa setelah mendapatkan program-program HIPMI PT belum tinggi. Demikian juga dengan inovasi mereka dalam aspek inovasi produk, proses, organisasi dan bisnis. Namun demikian, kreativitas dan inovasi tersebut dapat terus dikembangkan
Description
Keywords
analisis, kreatifitas, inovasi
Citation