Penerapan Data Mining Untuk Mengetahui Pola Antara Nilai Ujian Saringan Masuk (USM) Terhadap Indeks Prestasi (IP)
No Thumbnail Available
Date
2008-04
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Pemanfaatan teknologi informasi dalam proses bisnis memungkinkan
terjadinya akumulasi data dalam jumlah yang besar. Salah satu organisasi yang
memanfaatkan teknologi informasi yaitu Universitas Widyatama, sehingga akan
terjadi akumulasi data dalam jumlah besar tiap tahunnya. Untuk membantu
mentransformasikan data dalam jumlah besar menjadi suatu informasi yang
berguna yaitu dengan penerapan data mining engine.
Data mining engine yang dibangun menggunakan metode regresi linier ini
bertujuan untuk menggali dan menemukan pola-pola yang tersembunyi, yang
tidak diketahui antara data nilai Ujian Saringan Masuk (USM) dengan data Indeks
Prestasi (IP). Sehiingga informasi yang dihasilkan dapat digunakan sebagai dasar
analisis dalam pengambilan keputusan dan memberikan nilai tambah bagi
database yang telah dibangun.
Data mining engine ini dibangun menggunakan aplikasi Microsoft Visual
Studio .NET 2005 sebagai aplikasi interface system, sedangkan pengolahan basis
data menggunakan Microsoft SQL Server 2000. Data mining engine ini
menggunakan system operasi Microsoft Windows XP dan Microsoft Windows
Server 2003 yang telah familiar.
Setelah dilakukan penelitian ini diketahui bahwa nilai USM
mempengaruhi IP dengan persentase 28.21% untuk menggunakan data sampel
dan 7.87% untuk menggunakan data populasi. Sehingga dapat dikesimpulkan
bahwa antara nilai USM terhadap nilai IP memiliki hubungan yang sangat kecil
atau tidak erat.
Description
Keywords
Data Mining