PENGARUH TIME BUDGET PRESSURE DAN FEE AUDIT TERHADAP KUALITAS AUDIT (Survey pada Kantor Akuntan Publik di Kota Bandung)

No Thumbnail Available
Date
2017
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Tesis Program Magister Akuntansi Universitas Widyatama Bandung
Abstract
Kualitas audit sangat penting dalam kegiatan audit, karena dengan kualitas audit yang tinggi maka akan menghasilkan laporan hasil pemeriksaan yang dapat dipercaya sebagai dasar pengambilan keputusan. Pada pelaksanaan audit, auditor harus mampu dalam mengatur time budget yang disepakati agar dapat meminimalisir terjadinya time budget pressure dan menaksir fee audit yang harus dibayar untuk pelaksanaan audit tersebut, sehingga auditor mempertahankan dapat memperhatikan kualitas audit yang dihasilkannya dan menjaga kepercayaan dari para klien sebagai pemakai laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh time budget pressure dan fee audit terhadap kualitas audit pada kantor akuntan publik di Kota Bandung. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah time budget pressure (X1) sebagai independent variable, fee audit (X2) sebagai independent variable, dan kualitas audit (Y) sebagai dependent variable. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, sedangkan populasi dalam penelitian ini adalah auditor pada kantor akuntan publik di Kota Bandung dan diambil sampel sebanyak 62 orang. Sampel dalam penelitian ini memakai teknik purposive sampling, yaitu Teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu yang bertujuan agar data yang diperoleh nantinya bisa lebih representatif. Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini dengan melakukan observasi, kuesioner, dan studi pustaka. Kemudian analisis data yang digunakan dalam penilitian ini dengan menggunakan analisis regresi linear berganda, sedangkan hipotesis penelitian yang akan diuji menggunakan uji t dan uji F. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka dapat menunjukkan bahwa time budget pressure dan fee audit berpengaruh terhadap kualitas audit yang telah dilaksanakan dengan sangat baik, hal ini di tunjukkan dengan nilai persentase time budget pressure sebesar 22,3% dan fee audit sebesar 33,2%. Dari nilai persentase tersebut dapat disimpulkan bahwa time budget pressure dan fee audit berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit pada kantor akuntan publik di Kota Bandung sebesar 55,5%.
Description
Keywords
Time Budget Pressure, Fee Audit, Audit Quality, Kualitas Audit
Citation
Collections