PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP PENCEGAHAN KECURANGAN (FRAUD) (Studi kasus pada PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk Bandung)

Loading...
Thumbnail Image
Date
2019
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Akuntansi S1 Fakultas Ekonomi - Bisnis Universitas Widyatama
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengendalian internal dan pencegahan kecurangan, serta untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengendalian internal terhadap pencegahan kecurangan pada PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten Tbk (Bank BJB) Kota Bandung. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini adalah pengendalian internal sebagai variabel independen. Sedangkan pencegahan kecurangan sebagai variabel dependen. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Populasi dalam penelitian ini adalah auditor internal pada bagian Satuan Pengawas Intern (SPI) Bank Negara auditor internal pada bagian Satuan Pengawas Intern (SPI) pada PT.Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten Tbk (Bank BJB) Kota Bandung yang berjumlah 31 orang. Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik non probability sampling dengan teknik sampling jenuh. Sedangkan jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 31 orang auditor internal pada bagian Satuan Pengawas Intern (SPI) PT.Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten Tbk (Bank BJB) Kota Bandung. Sedangkan metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear sederhana pada taraf signifikansi sebesar 5%. Program yang digunakan dalam menganalisis data menggunakan Statistical Package for Social Sciences (SPSS) Ver19.00. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa pengendalian internal berpengaruh terhadap pencegahan kecurangan pada PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten Tbk (Bank BJB) Kota Bandung. Sedangkan besarnya pengaruh pengendalian internal dalam memberikan kontribusi terhadap pencegahan kecurangan sebesar 51,9%.
Description
Keywords
Pengendalian Internal dan Pencegahan Kecurangan., Internal Control and Fraud Prevention.
Citation