ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PEMBELIAN DAN PERSEDIAAN PADA IKP CO

No Thumbnail Available
Date
2010-02-25
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Seminar Nasional, Techno-Economy dalam Pembangunan Ekonomi Indonesia, Universitas Widyatama Bandung
Abstract
Dalam memenuhi kebutuhan sistem informasi yang diperlukan oleh IKP Co, maka dilakukanlah analisis dan perancangan sistem pembelian dan persediaan barang yang bertujuan untuk menganalisa sistem yang sedang berjalan, serta mengidentifikasi masalah yang ada agar dapat dilakukan perancangan sistem informasi baru yang dapat mengatasi masalah yang dihadapi khususnya mengenai sistem informasi akuntansi pembelian dan persediaan. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan menggunakan metode analisis dan metode perancangan. Metode analisis yaitu analisis langsung terhadap sistem yang berjalan, mengidentifikasi kebutuhan informasi, dan mengidentifikasikan kebutuhan sistem. Metode perancangan yaitu merancang sistem baru untuk mengantikan atau memperbaharui sistem yang sedang berjalan dengan menggunakan pendekatan object oriented analysis and design ( OOA&D ). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan melakukan wawancara serta studi dokumentasi yang diikutsertakan dalam proses pembelian dan persediaan barang. Hasil yang dicapai dari analisis dan perancangan yang dilakukan adalah laporan yang berhubungan dengan pembelian dan persediaan dan tampilan layar yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi pembelian dan persediaan. Kesimpulannya adalah : sistem informasi yang digunakan masih semi manual dalam pencatatan pembelian dan persediaan barang sehingga memungkinkan kesalahan dalam pencatatan, membutuhkan waktu yang lama dalam melakukan pengecekan dan selain itu juga memperlambat proses transaksi pembelian, belum terdapatnya link yang menghubungkan datadata antar bagian purchasing, accounting dan warehouse sehingga menyebabkan lambatnya arus informasi yang dibutuhkan, adanya fungsi ganda pada bagian accounting, yaitu sebagai finance dan akuntansi. Akibat dari pembagian tugas yang rangkap akan menimbulkan resiko yang merugikan untuk perusahaan, serta perlu dirancangnya sistem informasi untuk mendukung operasional perusahaan.
Description
Keywords
sistem informasi, pembelian dan persediaan, analisis dan perancangan system
Citation