PROSES MORFOLOGIS PADA ISTILAH YANG DIGUNAKAN DALAM GAME DEAD BY DAYLIGHT: KAJIAN MORFOSEMANTIS

Loading...
Thumbnail Image
Date
2021
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Bahasa Inggris, Universitas Widyatama
Abstract
Dead by Daylight merupakan game horor kompetitif satu lawan empat berbasis online yang dibuat dan dikembangkan oleh Behaviour Interactive. Di dalam game ini terdapat banyak istilah yang sudah melalui proses morfologis dan terdapat istilah baru yang digunakan secara khusus di dalam game Dead by Daylight. Penelitian ini dilakukan untuk (1) mengidentifikasi istilah yang sudah melalui proses morfologis, (2) perubahan apa yang diterima dari proses morfologis tersebut, dan (3) makna apa yang terkandung dalam istilah tersebut. Metode yang digunakan dalam memenuhi tujuan dari penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah game Dead by Daylight, layanan penyedia konten video YouTube, dan forum yang membahas mengenai game Dead by Daylight. Landasan teori utama yang digunakan adalah Morphology oleh Katamba (2006) oleh Aronoff (2011). Dari penelitian yang dilakukan ditemukan 36 data yang sudah melalui proses morfologis. Proses morfologis yang terdapat pada istilah di dalam game Dead by Daylight ini adalah affixation, compounding, dan blending. Sebagai simpulan, istilah di dalam game Dead by Daylight didominasi dengan istilah yang melewati proses morfologis affixation dan terjadi lebih banyak derivasi daripada infleksi setelah melalui proses morfologis. Istilah yang digunakan dalam game Dead by Daylight terdapat 25 data bermakna kontekstual dari antara 36 data.
Description
Keywords
Morfologi, proses morfologis, makna, Morphology, morphological process, meaning
Citation