PENGARUH SKEPTISME PROFESIONAL DAN TEKANAN WAKTU TERHADAP KEMAMPUAN AUDITOR MENDETEKSI KECURANGAN (Studi Survei Pada Akuntan Publik di Kota Bandung)

No Thumbnail Available
Date
2019
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Program Studi Magister Akuntansi, Universitas Widyatama
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh skeptisme profesional dan tekanan waktu terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan. Penelitian ini dilakukan pada auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik wilayah kota Bandung. Penelitian ini menggunakan data primer dengan menyebarkan kuesioner. Dalam penelitian ini, 103 responden menjadi sample penelitian. Metode pengumpulan sampel dengan menggunakan teknik convenience sampling. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendeketan survey dimana responden yang menjadi sampel adalah Auditor yang bekerja beberapa kantor akuntan publik. Objek pada penelitian ini adalah Skeptisme professional dan tekanan waktu sebagai variabel independen dan kemampuan auditor mendeteksi kecurangan sebagai variabel dependen. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan Kuesioner kepada auditor yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik tersebut. Hasil pengujian simultan yang dilakukan membuktikan bahwa antara skeptisme professional dan tekanan waktu terhadap kemampuan auditor mendeteksi kecurangan memperoleh hasil (Fhitung 81,508 > Ftabel 3,09) dengan kontribusi pengaruh simultan yang diberikan sebesar 61,9% . hasil ini menunjukan bahwa menolak Ho dan menerima Ha sehingga sesuai dengan hipotesis diajukan peneliti.
Description
Keywords
professional scepticism, time pressures, capability in detecting fraud, Skeptisme Profesional, Pengalaman Auditor, Kemampuan mendeteksi Kecurangan
Citation
Collections