TINJAUAN ATAS PELAKSANAAN ANGGARAN BIAYA ADMINISTRASI DAN UMUM PADA PT PERTAMINA (Persero) RU VI BALONGAN

No Thumbnail Available
Date
2010
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Anggaran merupakan suatu rencana keuangan periodik yang disusun berdasarkan program yang telah disahkan, untuk seluruh kegiatan dan aktivitas perusahaan sesuai dengan kurun waktu perencanaan umumnya 1 (satu) tahun. Salah satu perencanaan yang dibuat oleh perusahaan adalah Anggaran Biaya Administrasi dan Umum. Anggaran biaya administrasi dan umum merupakan biaya yang berhubungan dengan kepentingan perusahaan secara umum dan yang terjadi di dalam perusahaan di bagian administrasi dan umum. Objek dalam penelitian adalah PT. PERTAMINA (Persero) RU VI Balongan Jl. Raya Balongan Km. 9 Indramayu. Metode penelitian yang digunakan penulis dalam mengumpulkan data adalah metode Deskriptif Analisis. Berdasarkan hasil Praktik Kerja Lapangan dan Analisis, diperoleh bahwa penyusunan anggaran biaya administrasi dan umum pada PT. PERTAMINA (Persero) RU VI Balongan dibuat setiap tahun dan dirinci menjadi periode bulanan. Penyusunan anggaran biaya administrasi dan umum yang merupakan bagian dari anggaran biaya operasi dilakukan sesuai dengan prosedur penyusunan anggaran yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Kemudian perusahaan melakukan evaluasi terhadap realisasi anggaran sebagai tindak lanjut untuk mengetahui adanya penyimpangan. Dalam pelaksanaan anggaran biaya administrasi dan umum pada PT. PERTAMINA (Persero) RU VI Balongan tahun 2008 dan tahun 2009, alokasi biaya yang direncanakan dengan realisasi pada tahun 2008 belum sesuai sesuai dengan RKAP yang ditetapkan Direksi sedangkan pada tahun 2009 sesuai dengan RKAP yang ditetapkan Direksi. Pada tahun 2009 terdapat biaya yang terlihat meningkat dari tahun 2008 seperti Payroll Related pada tahun 2008 sebesar Rp 211.566.610.000 menjadi Rp 265.050.812.437, begitu pula pada biaya asuransi tahun 2008 dan tahun 2009 tidak dianggarkan. Namun demikian pada tahun 2009 perusahaan mengalami surplus atau pengeluaran biaya hanya mencapai 99% dari yang dianggarkan oleh perusahaan dengan kendala proses alur dokumen pembayaran dan pengambilan panjar kerja tidak melalui seksi anggaran, melainkan melalui seksi utang piutang. Adapun solusi untuk mengatasi kendala tersebut dengan cara memberikan pembekalan seputar anggaran kepada seksi utang piutang.
Description
Keywords
Anggaran Biaya
Citation