TINJAUAN ATAS DASAR PENGENAAN, TATA CARA PERHITUNGAN SERTA PEMUNGUTAN PAJAK AIR TANAH PADA DINAS PELAYANAN PAJAK KOTA BANDUNG

No Thumbnail Available
Date
2015
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Tujuan penulis melakukan penelitian yang berjudul “Tinjauan atas Dasar Pengenaan, Tata Cara Perhitungan serta Pemungutan Pajak Air Tanah Pada Dinas Pelayanan Kota Bandung” adalah untuk mengetahui dasar pengenaan pajak, tata cara perhitungan, serta pelaksanaan pemungutan Pajak Air Tanah Pada Dinas Pelayanan Pajak Kota Bandung. Dasar pengenaan Pajak Air Tanah adalah Nilai Perolehan Air. Metode yang digunakan dalam proses penyusunan Laporan Tugas Akhir ini adalah metode deskriptif analisis dengan teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan penelitian kepustakaan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa dasar pengenaan pajak, tata cara perhitungan, serta pelaksanaan tata cara pemungutan Pajak Air Tanah yang dilaksanakan oleh Dinas Pelayanan Pajak Kota Bandung telah sesuai dengan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 03 Tahun 2011 tentang Pajak Air Tanah.
Description
Keywords
Pajak Air Tanah, Tax Groundwater
Citation