IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN DALAM PROMOSI BANDREK ABAH DUA BERSAUDARA CIWIDEY BANDUNG

No Thumbnail Available
Date
2015
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Saat ini perkembangan perusahaan di bidang pemasaran mengalami persaingan yang sangat ketat oleh karena itu, perusahaan selain membenahi faktor-faktor produksi, tindakan strategi pemasarannya sangat berperan didalamnya, karena Strategi pasar merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan dimana strategi pemasaran merupakan suatu cara mencapai tujuan dari sebuah perusahaan. Strategi pemasaran adalah pola pikir pemasaran yang akan digunakan untuk mencapai tujuan pemasarannya. Strategi pemasaran berisi strategi spesifik untuk pasar sasaran, penetapan posisi, bauran pemasaran dan besarnya pengeluaran pemasaran (Kotler; 2004:81). Penelitian dilakukan pada perusahaan yang bergerak di bidang minuman tradisional khas parahyangan Bandrek Abah, permasalahan yang dihadapi perusahaan adalah belum mampu mengatasi hambatan dalam proses implementasi pemasaran dalam promosi di Bandrek Abah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan implementasi strategi pemasaran dalam promosi di Bandrek Abah dalam upaya meningkatkan produk dipasaran untuk lebih luas lagi agar tidak kalah bersaing dengan perusahaan lain yang memiliki produk yang sama. Untuk mengetahui hambatan-hambatan apa saja yang dialami dalam pelaksanaan promosi. Metode yang digunakan dalam praktek kerja langsung ini adalah deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan wawancara pada pihak yang bersangkutan dan melakukan observasi lapangan. Kesimpulannya, dari penelitian yang dilakukan bahwa implementasi strategi pemasaran dalam promosi yang dilakukan di Bandrek Abah belum berjalan dengan baik dalam pelaksanaannya masih banyak hambatan. Formulasi implementasi strategi pemasaran dalam promosi di Bandrek Abah adalah : 1. Perusahaaan lebih memperhatikan atau meningkatkan promosi 2. Perusahaan sebaiknya melakukan evaluasi kerja dalam kurun waktu tertentu 3. Perusahaan hendaknya selalu melakukan pemilahan atau pengelompokan pasar 4. Perusahaan hendaknya mempromosikan produknya tidak hanya mengandalkan jasa sales penjualan dan brosur, tetapi melalui media online dll.
Description
Keywords
Strategi Pemasaran dalam Promosi, Marketing Strategies in Promotion
Citation