TINJAUAN ATAS ANALISIS RASIO LAPORAN KEUANGAN PADA KOPERASI PEGAWAI PEMERINTAH KOTA BANDUNG

No Thumbnail Available
Date
2009
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Laporan keuangan merupakan salah satu sumber data yang mempunyai peranan penting dalam memenuhi informasi yang diperlukan oleh sebagian besar pengguna laporan keuangan yang berguna dalam pengambilan keputusan ekonomi serta menggambarkan tingkat efisiensi untuk mengetahui angka-angka rasio yang terdapat didalamnya, sehingga akan diketahui tingkat prestasi perusahaan yang dicapai dari tahun ke tahun. Hasil analisis tersebut dapat digunakan sebagai alat pertimbangan bagi manajemen dalam meningkatkan kinerja perusahaan. Dalam laporan tugas akhir ini penulis melakukan penelitian pada Koperasi Pegawai Pemerintah Kota Bandung (KPKB) yang berlokasi di JL. Wastukencana No. 5 (Belakang) Bandung. Koperasi Pegawai Pemerintah Kota Bandung merupakan koperasi yang anggotanya adalah pegawai negri sipil di lingkungan daerah kantor Pemerintah Kota Bandung . laporan tugas akhir ini dibuat dengan tujuan untuk mengetahui kondisi koperasi dengan menggunakan analisis rasio laporan keuangan untuk periode 2006 sampai dengan periode 2008, adapun metode penelitian dalam menyusun tugas akhir ini adalah dengan menggunakan metode deskriptif, sedangkan tekhnik pengumpulan data adalah dengan menggunakan tekhnik penelitian lapangan (field research) dan studi kepustakaan (library research). Bedasarkan analisis yang telah penulis lakukan dapat disimpulkan bahwa penyajian Laporan Keuangan Koperasi pegawai pemerintah Kota Bandung telah memenuhi standar yang ditetapkan SAK. Laporan neraca KPKB berbentuk Staffel (report form) sehingga mudah dimengerti dan laporan laba ruginya berbentuk multiple step. Untuk penilaian rasio laporan keuangan periode 2006, 2007 dan 2008 pada KPKB kondisi likuiditas perusahaan dalam keadaan likuid, kondisi solvabilitas mengalami penurunan dalam hal pendanaan yang berasal dari kreditur, rasio profitabilitas perusahaan sudah optimal, dalam meningkatkan laba, kondisi aktivitas perusahaan kurang efektif dalam memaksimalkan aktiva dan piutangnya, pertumbuhan perusahaan mengalami penurunan dan dilihat dari sisi produktivitas menunjukan karyawan KPKB sudah cukup produktif. Adapun saran penulis untuk perusahaan tersebut salah satunya adalah agar koperasi dapat mengefektifkan penagihan piutang, serta peningkatan penjualan baik penjualan niaga ataupun penjualan jasa sehingga memudahkan dalam melakukan pendanaan perluasan usaha dan meningkatkan laba.
Description
Keywords
Laporan Keuangan
Citation