TINJAUAN ATAS PERHITUNGAN DAN PENETAPAN HARGA POKOK PRODUKSI PADA PT. SANTOSA KURNIA JAYA
No Thumbnail Available
Date
2014
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Setiap perusahaan memerlukan akuntansi biaya sebagai alat bantu dalam menghitung harga pokok produksi. Dalam ilmu akuntansi biaya, klasifikasi biaya terdiri dari tiga elemen biaya, yaitu biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung dan biaya overhead pabrik. Biaya-biaya ini harus dicatat, diklasifikasikan, dan diolah secara benar sesuai dengan sifat dan jenis biaya tersebut.
Laporan Tugas Akhir ini berjudul “Tinjauan Atas Perhitungan dan Penetapan Harga Pokok Produksi Pada PT. Santosa Kurnia Jaya.” Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengklasifikasikan, menghitung unsur-unsur biaya yang digunakan oleh PT. Santosa Kurnia Jaya dalam memproduksi pesanan dan menghitung harga pokok produksi.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa studi lapangan (observasi dan wawancara) dan studi kepustakaan yang kemudian disajikan dalam laporan tugas akhir.
Hasil dari penelitian ini PT. Santosa Kurnia Jaya dalam pengumpulan harga pokok produksi menggunakan metode harga pokok pesanan dan menggunakan metode full costing dalam perhitungan harga pokok produksi. Unsur-unsur biaya produksi terdiri dari biaya langsung (biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja langsung) dan biaya tidak langsung (biaya overhead pabrik). Dalam perhitungan harga jual PT. Santosa Kurnia Jaya menggunakan harga jual normal.
Description
Keywords
Biaya, Akuntansi Biaya, Harga Pokok Produksi, Cost, Cost Accounting, Cost of Production