TINGKAT KEPATUHAN ROOM ATTENDANT TERHADAP SOP DI BAGIAN HOUSEKEEPING HOTEL IBIS BUDGET
No Thumbnail Available
Date
2018
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Laporan ini disusun berdasarkan hasil dari Praktik Kerja Lapangan penulis yang diselenggarakan di Hotel Ibis Budget Asia Afrika mulai tanggal 20 Maret hingga 10 April 2017. Pada saat Praktik Kerja Lapangan penulis ditempatkan di bagian housekeeping department dan sebagai room attendant.
Laporan Tugas Akhir ini, penulis mengangkat tema “Tingkat Kepatuhan Room Attendant Terhadap SOP Di Bagian Housekeeping Hotel Ibis Budget”, sesuai dengan pekerjaan pada saat melakukan Praktik Kuliah Lapangan. Dalam teknik penyusunan laporan, penulis menggunakan metode deskriptif, yaitu metode yang menggambarkan susunan yang sistematis secara aktual dan cermat (Sukmadinata, 2006:5), dengan tujuan memberikan informasi yang aktual, factual dan sistimatik kepada pembaca. Penulis juga melakukan pengamatan langsung di lapangan, mengumpulkan data perusahan yang bersangkutan, diskusi dengan pegawai perusahaan terkait dengan tema laporan serta menyebarkan kuesioner yang berkaitan dengan tema yang diangkat.
Selama Praktik Kerja Lapangan penulis bertugas dan bertanggung jawab atas pemeliharaan dan kebersihan kamar di hotel, seperti merawat dan membersihkan area kamar. Pada saat merawat dan membersihkan area kamar, hotel mempunyai Standar Operasional Prosedur yang harus ditaati room attendant. Standar Operasional Prosedur yang berlaku menjelaskan cara dan tahapan-tahapan dalam merawat dan membersihkan kamar. Dari hasil observasi yang dilakukan penulis selama Praktik Kerja Lapangan terhadap 13 room attendant dihasilkan 72,09% room attendant melakukan pekerjaan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur.
Description
Keywords
Kamar, Room Attendant, Standar Operasional Prosedur, Kebersihan, Room, Standard Operational Procedure, Cleanliness