PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. SEIKYO INDOCHEM BANDUNG

No Thumbnail Available
Date
2017
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Seikyo Indochem Bandung, pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan PT. Seikyo Indochem Bandung, pengaruh lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan Seikyo Indochem Bandung. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah karyawan PT. Seikyo Indochem Bandung 40 karyawan dengan teknik pengambilan populasi. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi berganda. Pada taraf signifikansi 5%, hasil penelitian menemukan bahwa disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, disiplin kerja memberikan pengaruh sebesar 32,3% terhadap kinerja karywan PT. Seikyo Indochem Bandung. Lingkungan kerja berpengaruh posistif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, lingkungan kerja memberikan pengaruh sebesar 32,1% terhadap kinerja karyawan PT. Seikyo Indochem Bandung. Disiplin kerja dan lingkungan kerja memberikan pengaruh sebesar 64,4% terhadap kinerja karyawan PT. Seikyo Indochem Bandung.
Description
Keywords
Lingkungan Kerja, Disiplin Kerja, Kinerja Karyawan, PT. Seikyo Indochem Bandung, Work Environment, Work Discipline, Employee Performance
Citation