PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI KABUPATEN SUKABUMI

No Thumbnail Available
Date
2016
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Universitas Widyatama
Abstract
Kinerja merupakan perbandingan antara hasil kerja yang dapat dilihat secara nyata dengan standar kerja yang telah ditetapkan organisasi, posisi kinerja pegawai yang masih belum optimum memerlukan berbagai upaya serius dari pihak terkait untuk dapat meningkatkan kinerja pegawai salah satunya adalah gaya kepemimpinan yang diterapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi Metode yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi. Data yang dianalisis dalam penelitian ini berasal dari data primer dengan menggunakan teknik sampling jenuh maka sampel yang digunakan pun sebanyak 48 responden. Analisis statistik yang digunakan adalah analisis regersi sederhana Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Gaya kepemimpinan di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi dinilai cukup baik dengan persentase 60.47%, Kinerja karyawan dinilai cukup baik dengan persentase 59.91%. gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi yang menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan yang baik akan berdampak pada kinerja karyawan yang baik pula dengan koefisien determinasi sebesar 58.6%.
Description
Keywords
Gaya Kepemimpinan, Kinerja Karyawan, Analisis Regresi Sederhana, Leadership Style, Employee Performance, Simple Regression Analysis
Citation