PENGARUH LUAS LAHAN,TERHADAP PRODUKSI JAGUNG DI INDONESIA PERIODE 1990-2006

No Thumbnail Available
Date
2012-07
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Jurnal Ekono-Insentif (Jurnal Ilmiah bidang Ilmu Ekonomi), Kopertis Wilayah IV Jawa Barat - Banten, Volume 6 Nomor 1
Abstract
Untuk meningkatkan produksi pertanian sebagai upaya menuju swasembada pangan, maka luas lahan merupakan faktor penting untuk diperhatikan di Indonesia. Salah satu produk pertanian yang memiliki potensi besar untuk penggunaan luas lahan adalah jagung. Tujuan dari tulisan ini adalah untuk mengetahui pengaruh luas lahan terhadap produksi jagung di Indonesia. Tulisan ini menyimpulkan pengaruh luas lahan cukup baik karena diperoleh hubungan yang positif terhadap produksi jagung di Indonesia. Berdasarkan hasil regresi diperoleh nilai koefisien regresi positif sebesar 1,4344, berarti peningkatan luas lahan sebesar 1 persen akan meningkatkan produksi jagung. sebesar 1,4344 persen. Dmikian juga dari uji statistik yang dihasilkan baik uji-t maupun uji-F yang signifikan pada tingkat 5% menunjukkan bahwa secara statistikpun terbukti luas lahan berpengaruh positif terhadap produksi jagung di Indonesia.
Description
Keywords
luas lahan, produksi
Citation